Bisnis digital printing merupakan salah satu peluang bisnis yang sangat prospektif dan menjanjikan. Tentu saja ini karena angka pengguna jasa digital printing juga memang sangat tinggi dan cenderung terus mengalami peningkatkan dari waktu ke waktu. Meski demikian, tidak banyak orang yang menggeluti bisnis ini, karena memang untuk bisa menjalankan bisnis ini dibutuhkan modal yang tidak sedikit dan tidak semua orang bisa mengjangkaunya. Sedikitnya jumlah pelaku bisnis di bidang digital printing ini juga berdampak pada rendahnya daya saing dalam bisnis ini, sehingga peluangnya pun masih sangat besar. Dengan pertimbangan-pertimbangan tersebut, tidak heran jika kemudian bisnis di bidang digital marketing menjadi salah satu jenis bisnis yang sangat direkomendasikan.
Bagi Anda yang tertarik dan berencana untuk menjalankan usaha bisnis digital marketing maka ada banyak sekali hal penting yang harus dipersiapkan, terutama sekali berkaitan dengan bahan-bahan dan alat yang dibutuhkan. Karena ini akan sangat berpengaruh dan bahkan menentukan berhasil atau tidaknya bisnis yang Anda jalankan. Dalam usaha digital printing, Anda harus pastikan bahwa Anda memiliki cashflow yang cukup untuk membeli bahan baku serta alat penunjang lainnya.
Beberapa perlengkapan bisnis digital printing yang harus disiapkan dalam bisnis di bidang digital printing ini diantaranya adalah:
- Mesin digital printing
Pastikan Anda hanya menggunakan mesin digital printing yang berkualitas dan sesuai dengan konsep bisnis yang ingin dijalankan. Ada banyak sekali pilihan merk da tipe mesin digital printing, agar tidak salah pilih sebelum memutuskan untuk membeli, sebaiknya kenali dengan baik bagaimana fitur dan spesifikasi masing-masing dan kemudian yang paling sesuai dengan kebutuhan dan budget. Jika masih bingung, jangan ragu untuk mengkonsultasikannya kepada consultant atau agen mesin digital printing. - Tinta Digital Printing
Pastikan Anda hanya menggunakan tinta yang dianjurkan dari distributor resmi. - Lem Seaming atau Mesin Seaming
Ini berguna untuk menyambung gambar apabila cetakan lebih besar dari area cetak mesin, membuat selongsong pada bagian atas bawah spanduk, membuat selongsong keliling untuk pemasangan billboard, membuat lipatan atas dan bawah untuk pemasangan X-Banner dan sebagainya. - Aksesoris Digital Printing
Terdapat beberapa jenis dan ukuran seperti, X-banner, Roll banner, Hanging banner, Back wall dan Asesoris tenda. - Media Digital Printing
Tersedia dalam beragam Jenis, Ukuran dan kegunaannya, diantaranya adalah:
- Media Flexi (Frontlite maupun Backlite)
Untuk beragam kebutuhan seperti pembuatan baliho, banner, billboard, giant banner, spanduk, umbul – umbul, Shop blind dan sebagainya. - Media Stiker
Umumnya digunakan untuk iklan branding mobil atau bus, ada juga yang di tempel di dinding dengan menggunakan triplek melamin. - Media ONE WAY VISION
Media ini ditempelkan layaknya stiker yang penggunaannya di kaca. - Media WALLPAPER
Ini merupakan salah satu media baru yang memberikan keleluasaan bagi Anda dalam mendesain ruangan sesuai dengan tema yang diinginkan. - PVC BANNER
Ini merupakan varian baru dalam aplikasi banner agar media selalu tampak rapi dan tidak melengkung. - BACKLITE FILM
Media ini untuk aplikasi Neonbox di dalam ruangan yang tanpa serat media. - PHOTO PAPER
Media untuk mencetak foto.
Dan masih banyak lagi media lainnya. Semakin bagus peralatan yang digunakan, maka akan semakin bagus hasil yang didapat, tentu saja ini akan berdampak baik terhadap bisnis digital printing Anda.